Jawa Barat

Situ Cileunca Destinasi wisata alam penghilang penat

Bandung (09/01) Situ cilenca merupakan danau yang berada di Pangalengan Bandung selatan Jawa Barat, yang menjadi objek wisata populer yang menyuguhkan pemanadangan hijau dan asri.

Awalnya situ cileunca dibangun sejak jaman penjajahan Belanda, tepatnya tahun 1918 silam sebagai pembangkit listrik untuk aliran  wilayah Jawa dan Bali yang kemudian dikembangkan oleh Dinas Parwisata Pemerintah Kabupaten Bandung dimanfaatkan sebagai tempat wisata.

Selain pemandangan alam dan spot foto menarik, situ cileunca juga memiliki objek wisata outbond  menantang adrenalin yang menjadi primadona wisatawan, diantaranya  mendayung, arum jeram , dan rafting.

Pengunjung situ cileunca kian mengalami kenaikan dari tahun ke tahun, namun pandemi covid-19 membuat situ cileunca sempat ditutup selama 6 bulan dan dibuka kembali pada oktober 2021 yang lalu.

Untuk memasuki situ cileunca, pengunjung cukup merogoh kocek sebesar Rp. 13.000 untuk tiket dewasa, dan Rp. 7.500 untuk tiket anak-anak. Namun untuk menikmati beberapa faslitas seperti outbon, arum jeram, dan rafting pengunjung perlu kembali merogoh kocek sebesar Rp. 135.000/ orang. Cukup terjangkau, bukan?

Destinasi wisata situ cileunca bisa menjadi alternatif untuk refreshing dan menghilangkan penat, kawasan pangalengan merupakan kawasan pegunungan yang masih asri hingga saat ini, tentunya hal ini membuat situ yang berada di Desa Wanasari ini memiliki udara yang menyejukkan. tips untuk datang ke situ cilenca agar tidak terpapar teriknya sinar matahari adalah dengan datang pada pagi hari. yuk berkunjung ke situ cileunca!

Lisna Lines TV

Leave a Reply