News

Apresiasi dari DPRD Kota Bandung, LDII Dinilai Sebagai Aset Penting untuk Pembangunan Kota

Bandung (26/10) Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Jawa Barat, drg. H. Dicky Harun, Sp.Ort. menghadiri dalam Musyawarah Daerah (Musda) LDII Kota Bandung yang diselenggarakan pada sabtu, 26 Oktober 2024 di Grand Hotel Preanger Jl. Asia Afrika Kota Bandung. Musda ini sekaligus menjadi ajang pemilihan Ketua DPD LDII Kota Bandung untuk masa bakti 2024-2029.

Dalam sambutannya, Dicky Harun menekankan pentingnya kemandirian LDII sebagai organisasi keagamaan yang tidak bergantung pada pemerintah. Menurutnya, LDII berupaya untuk menjadi mitra pemerintah dalam membina umat dan membangun karakter masyarakat.

“LDII itu organisasi yang beusaha mandiri, tidak ingin merepotkan pemerintah, LDII Kehadiran LDII bertujuan untuk meringankan beban pemerintah, terutama dalam pembentukan karakter umat, melalui delapan bidang pengabdian LDII untuk bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, Kabag Kesra Kota Bandung, Momon Ahmad Imron Sutisna, membacakan sambutan PJ. Walikota Bandung menekankan pentingnya berdakwah melalui media sosial, organisasi keagamaan dapat mengambil peran menyampaikan pesan-pesan keaagamaan melalui platform digital.

“LDII harus bisa mencetak dai yang melek teknologi dan aktif di Dengan demikian, LDII dapat menjadi filter dan penyampai konten bernilai keagamaan yang positif,” ungkap Momon.

Lebih lanjut Ia juga berharap agar LDII dapat berperan aktif dalam literasi konten keagamaan bagi masyarakat, sehingga masyarakat mendapatkan informasi agama yang akurat dan berkualitas.

Di waktu yang sama, Pimpinan DPRD Kota Bandung, Edwin Senjaya, yang memandang LDII sebagai aset penting bagi pemerintah kota. Ia menyoroti peran LDII dalam masyarakat Kota Bandung sebagai wujud kolaborasi positif antara pemerintah dan masyarakat.

“LDII adalah aset penting untuk Kota Bandung. Jika kita ingin program pembangunan sukses, harus ada sinergi antara pemerintah, pengusaha, media massa, akademisi, masyarakat, dan tentu termasuk LDII di dalamnya,” jelas Edwin.

Pada akhir acara, Edi Sunandar kembali terpilih sebagai Ketua DPD LDII Kota Bandung untuk masa bakti 2024-2029. Setelah melantik kepengurusan baru, Dicky Harun berharap kepengurusan yang baru dapat menjalankan program dengan baik serta meningkatkan kerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan. “Semoga kepengurusan ini bisa menjalankan program dengan optimal dan memperkuat sinergi dengan para pemangku kepentingan,” tutupnya.